Modal Usaha Toko Pakan Burung Perhitungan dan Keuntungannya

Modal Usaha Toko Pakan Burung - Hobi burung kini seperti sedang menjadi tuan rumah di negerinya sendiri.  Banyak juga yang mengatakan bahwa penggemar burung di Indonesia sedang hangat-hangatnya. Karena jika dihitung, baik secara kualitas maupun kuantitas angkanya selalu bertambah.  Ini menjadi pertanda baik. Karena banyak sekali sisi positif dari modal usaha toko pakan burung di dunia hobi yang satu ini. 
     Pastinya hobi burung tidak mungkin hanya melulu pada burung saja. Namun pasti ada banyak hal yang menjadi terangkat karena imbas positif dari semakin berkembangnya para penggemar burung di tanah air. Tentu saja ada banyak sekali peluang dari hebohnya dunia burung di Indonesia. Yang paling realistis adalah menangkap peluang di dunia bisnis pakan burung berkicau. 
Modal Usaha Toko Pakan Burung Perhitungan dan Keuntungannya

   Modal untuk usaha toko pakan burung  menjadi peluang juga bagi penyedia modal. Karena prospek berkembangnya usaha ini sangat realistis. Hobi kicau sangat relevan dengan tersedianya pakan untuk burung. Karena pasti si burung peliharaan harus makan dengan pakan yang sesuai. Tidak mungkin hanya diperi pakan seadannya saja.
     Nah. Di sini peran para penyedia pakan burung untuk berbagai macam burung baik alami maupun pabrikan sangat diperlukan.  Pemilik burung untuk mendapatkan performa terbaik atas kegacoran burung kesayangannya  tentu memerlukan pakan untuk memenuhi asupan gizi.
      Untuk hal ini pasti berbagai cara dan upaya akan ilakukan agar burungnya bunyi gacor. Apalagi jika sampai burung tidak mau bunyi akibat sakit atau stres, maka diperlukan pakan burung yang berkualitas agar burung kembali gacor dan sehat. Jelaslah di sini peluang usaha yang paling pas adalah bisnis pakan burung.


Prospek Usaha Pakan Burung 
Modal Usaha Toko Pakan Burung  dan Keuntungannya

   Anda tentu sudah tak asing lagi dengan warung atau toko usaha pakan burung. Karena usaha pakan burun, baik sebagai distyributor pakan burung atau pengecer  gampang banget dijumpai hampir di tiap sudut kota hingga  sudut desa. Usaha bisnis makanan burung tergolong bisnis dengan modal kecil, namun jika dijalankan dengan baik walau masih dalam skala rumahan akan berpotensi menghasilkan keuntungan.
    Hal ini sangat beralasan mengingat jumlah penggemar burung sangat besar. Sebagai mana disampaikan di atas hobi ini terus berkembang, bahwa tiap tahun selalu bertambah jumlah pencinta burung berkicau di tanah air. Ini pasti akan membawa akibat pada bisnis pakan burung juga akan mengalami peningkatan yang signifikan.
     Inilah yang menjadi alsan mengapa usaha pakan burung prospektif dan sangat menjanjikan. Tidak sedikit mereka yang berbisnis di sektor ini sebagai pebisnis makanan burung berhasil dan sukses. Maka dari itu apabila Anda sedang bingung mencari peluang bisnis yang menguntungkan, ada baiknya untuk mempertimbangkan usaha di bidang pakan burung.
   Untuk memulai bisnis di dunia pakan burung ini maka  yang menjadi target pasar adalah para penggemar burung. Karena di lapangan ini sangat besar jumlahnya, mulai dari desa hingga tinglat perkotaan. Sehingga usaha pakan burung bakal selalu laris dengan para pelanggan setia di mana-mana.
    Ini tentu bukan sebuah teori belaka, karena bisa dibuktikan dengan menyaksikan sendiri para pengusaha pakan burung yang ada di sekitar Anda. Bisa dipastikan mayoritas dari mereka di gerai outlet atau tokonya semua laris, ramai laris oleh pelanggan. 
Modal Usaha Toko Pakan Burung
   Para penghobi burung di tanah air pasti menyadari bahwa untuk menghasilkan burung yang berkualitas dengan suara indah dan bisa jadi juara kontes burung tentu ini diperlukan  perlakuan khusus. Salah satu faktor penting dalam penangannan burung aalah pemberian pakan yang baik. kualitasnya. 
     Semakin baik dan kualitas pakan yang diberikan pada burung maka akan memberi dampak positif pada peningkatan kualitas burung. Ini menjakadikan para pecinta burung begitu selektif dalam memilih pakan burung peliharaannya. Mereka selalu memastikan burung jesayangannya mendapatkan pakan bergizi dalam jumlah yang tepat.
   Bagi para pecinta burung tentu tak sayang mengeluarkan biaya untuk belanja pakan berkualitas. Asal burung kesukaannya bisa tumbuh sehat maka mereka tidak memikirkan untung atau rugi. Yang terpenting hobi burung kicauannya dapat berhalan dengan baik. Berapapun biaya untuk pakan burung dan keperluan yang dibutuhkan tidak dipfikirkan asalkan mampu membuat burungnya sehat, vit dan selalu bugar.
Untuk saat  ini burung yang sehat dan vit dengan suara dan bulu yang indah akan dibanderol harga mahal. Apalagi untuk burung yang telah berhasil memenangkan kontes atau lomba burung. Harga satu ekor burung hebat itu itu bisa mencapai hingga ratusan juta rupiah. Hal ini yang membuat banyak orang termotivasi dan tertarik untuk memulai bisnis ternak burung dan berjualan pakan burung.
   Nah,  apabila Anda masih bingung untuk memulai bisnis jenis usaha apa yang menjanjikan dan menguntungkan, maka bisa usaha pakan burung bisa menjadi pilihan tepat. Karena usaha di bidang perburungan  ini prospek banget untuk saat ini hingga ke depan. Ini karena keunggulan dan peluang dari bisnis ini yang sangat besar. Untuk mencari pelanggan, salah satu pemasaran pakan burung juga dilakukan  dengan cara online disamping membuka gerainya langsung. Pastikan bisa menjual pakan burung kualitas baik dengan harga yang lebih murah dari para pesaing. Untuk bisa bersaing maka  Anda harus mendapatkan makanan burung langsung dari distributor atau produsennya.
   Intinya, sebagai salah satu bisnis yang menjanjikan keuntung besar sehingga membuat persaingan usaha pakan burung ini begitu sengit. Di satu wilayah bisa saja  ada beberapa usaha sejenis yang menjual pakan burung. Seperti di wilayah penulis tinggal ada beberapa gerai usaha makanan burung yang saling berdekatan satu sama lain. Walau demikian mereka semuanya laris manis.


Rincian Biaya Modal Usaha Pakan Burung dan Keuntungannya 
Modal Usaha Toko Pakan Burung dengan Perhitungan dan Keuntungannya

Maka jika anda berminat mulai membuka usaha dibidang pakan burung dengan modal kecil akan disampaikan tentang rincian modal usaha untuk memulai bisnis pakan burung. Awalnya bisa dengan mendirikan toko atau warung penyedia pakan ternak burung. Adapun rinciannya antara lain:

▪ Belanja awal pakan burung beserta kelengkapannya

   Ada berbagai jenis makanan burung bisa dijual. Untuk bisa mendapatkan pakan burung dalam jumlah besar dengan harga murah, dengan memoperolehnya dari distributor atau pemasoknya langsung. Dengan cara ini maka anda bisa menekan harga dan bisa bersaing dengan para kompetitor. Ini adalah salah satu kiat atai tips sukses usaha pakan burung karena persaingan bisnis toko pakan burung sedemikian ketatnya.
   Untuk mendapatkan untung yang lebih besar lagi, bisa dengan memproduksi sendiri makanan alami burung sesuai kebutuhan pasar. Bisa dengan beternak beberapa serangga yang dibutuhkan burung seperti jangkrik, belatung/ulat kandang dan kroto. Cara untuk memperoleh belatung sangat mudah., yaitu dengan mencarinya di kandang-kandang atau peternakan ayam. Biasanya  banyak terdapat pada kotoran ayam atau di bawah kandang ayam. Permintaan ulat kandang atau belatung cukup tinggi, tentu ini memerlukan pasokan untuk mencukupi kebutuhan tersebut. Inilah salah satu alasan yang menjadikan peluang usaha pakan burung berupa belatung atau yang populer disebut ulat kandang ini begitu menjanjikan.
  Selanjutnya Anda juga bisa memproduksi pakan burung sumber dari kewani yaitu kroto. Untuk mendapatkan kroto di alam bisa dibilang relatif mudah. Anda masih bisa memperolehnya di pohon-pohon besar, di kebun atau di hutan. Bisa menemukan kroto di dalam sarang semut rang rang. Atau bisadengan  membudidayakan kroto rumahan atau dengan beternak semut rang rang. Penghasilan dari budidaya  ternak kroto rumahan cukup menjanjikan.
   Selain sari yang disebutkan di atas, maka Anda juga dapat membuka usaha pakan burung dimulai dengan modal kecil. Yang dilakukan dengan menyediakan pakan burung semampunya dan seadanya terlebih dulu. Setelah berjalannya waktu, produk makanan burung bisa ditambah dengan berbagai variasi dan jenis hingga lengkap. Ini menjadi positif dan nilai tambah di para mata konsumen. Modal yang dibutuhkan  di tahap awal untuk memulai belanja pakan burung sekitar Rp. 5 juta.

▪ Lokasi Usaha

   Modal yang dibutuhkan untuk memulai usaha kios pakan burung yang penting lainnya adalah pemilihan lokasi usaha. Pilihlah lokasi yang mudah dijangkau dari berbagai arah dengan tempat parkir yang nyaman, luas dan memadai. Daya tarik ini dapat menarik pelanggan sehingga terus bertambah dari hari ke hari. Namun, konsekwensi untuk mendapatkan lokasi strategis untuk usaha toko pakan burung ini cukup sulit dan memerlukan biaya sewa mahal. Untuk memulai usaha ini harus berani menyewa tempat di lokasi yang strategis, tujuannya agar cepat dikenal dan segera mendapatkan banyak pelanggan.
   Lokasi adalah sebagai aspek yang menentukan keberhasilan sebuah usaha tersebut. Pastikan Anda mulai membuka usaha pakanp burung di lokasi yang benar-benar strategis. Lokasinya ramai sering dilalui dan mudah dijangkau oleh banyak orang. Biasanya lokasi usaha di dekat pusat keramaian akan cocok bagi toko pakan burung. Lokasi di pinggir jalan raya, dekat pasar, dekat pemukiman, dekat minimarket. Lokasi yang  strategis akan memudahkan usaha pakan burung untuk maju dan berkembang. Usaha yang maju tentu akan   semakin besar peluang meraih keuntungan.
   Ada poin tersendiri bagi yang memiliki rumah di pinggir jalan, maka bisa dimulai dengan membuka usaha atau bisnis pakan. Usaha dapat dengan modal kecil dengan lokasi di depan rumah. Akan ada penghematan pengeluaran, khususnya untuk  biaya sewa tempat usaha.

▪ Beli Etalase

   Etalasae dibutuklan sebagai tempat displai dagangan, Harga etalase ukuran sedang sebesar Rp. 2 juta. Namun dirasa belum mampu bisa dengan menggunakan rak kayu sebagai awal untuk memulainya. Dengan catatan, rak harus rapi dan kuat. Agar berfungsi baik dan nyaman dipandang.

▪ Upah Pegawai

   Gaji atau upah Karyawan yang em,mbantu usaha awal ini sebesar Rp 700 ribu. Ini masih tergolong rendah dan jauh dari standar pendapatan minimal suatu daerah. Namun tidak apa-apa karena ini adalah sebagai awal, tentu setelah maju karyawan mendapakan hak yang layak sesuai standar.

▪ Biaya Rutin

   Biaya yang harus dikeluarkan untuk menopang usaha ini adalh biaya-biaya rekening. Untuk awalnya biaya pln, telepon, air dan transportasi diperkirakan pada kisaran  Rp. 1 juta perbulan

▪ Biaya tak Terduga

   Untuk biaya tak terduga atau biaya lain-lain juga harus dipersiapkan. Karena pasti akan ada biaya yang di luar perhitungan awal  atau tak terduga. Untuk biaya ini perlu  disisihkan sebesar Rp. 500 ribu saja.
   Keuntungan bersih yang bisa diperoleh dari bisnis pakan burung ini bisa mencapai hingga puluhan juta rupiah dalam setiap bulannya. Hal ini berdasarkan pengalaman dari mereka para pengusaha pakan burung yang memeiliki toko dan telah lama bergelut dalam bisnis ini. Apalagi jika penjualan pakan burung hasil racikan sendiri,  pasti akan lebih besar lkeuntungannya. Keuntungan yang diperoleh adalah dari penjualan pakan burung baik dari pabrikan dan buatan sendiri, juga hasil penjualan perlengkapan burung lainnya.

Tips Sukses Usaha Pakan Burung 
Toko Pakan Burung Perhitungan dan Keuntungannya

   Untuk menjadi wirausahawan atau pebisnis toko pakan burung sukses mka diperlukan berbagai kiat usaha yang tepat. Berikut ini ada beberapa tips atau  kiat sukses jualan pakan burung mulai dari tahap awal hingga sukses, antara lain:
  1. Mengerti benar tentang apa saja yang sangat dibutuhkan oleh para penggemar burung berkicau
  2. Tidak sekedar menjual pakan burung dan kelengkapannya saja,  tetapi juga harus mampu memberikan solusi atas keluhan yang disampaikan oleh para penggemar burung yang tengah mengalami  kesulitan dalam merawat burung. Hal ini selain sebagai penjual produk pakan burung juga sebagai konsultan. Sehingga para pelanggan puas, senang dan akan menjadi loyal serta tetap  setia sebagai pelanggan. Naj, agar kita selalu mampu menjawab kelujan dan memberi solusi pada pelanggan, maka Anda harus selalu update pengetahuan tentang burung berkicau.
  3. Prioritaskan menjual dahangan berupa pakan burung yang paling dicari dan laku untuk saat ini. Dengan demikin perputaran uang akan cepat dan keuntungan yang diperoleh bisa dalam waktu yang singkat. Ada tips untuk mengetahui tentang jenis makanan burung apa saja yang laris caranya sangat gampang. Dapat dilakukan dengan  cara melakukan survey di lapangan, datangkah  ke para penggemar burung. Amatilah, jenis pakan apa saja dan  bagaimana yang sedang banyak disukai dan digunakan untuk burung mereka.
  4. Berikan baderol pakan burung lebih murah atau bersaing. Seseorang pasti akan membeli pakan burung yang murah dengan kualitas sama. Hal ini disebabkan naluri paling dasar manusia adalah bersifat ekonomis.

   Untuk peningkatan penjualan pada sebuah usaha pakan burung tentu  bukan hanya sekedar menyediakan aneka macam makanan burung saja, akan tetapi juga menyedialan sarana peralatan dan perlengkapan burung. Kelengkapan lain seperti kandang burung atau sangkar, tempat pakan, tempat minum burung dan berbagai aksesori lainnya.

   Selain itu apabila modal usaha toko pakan burung sudah siap sediakan juga aneka burung kicau yang sedang disaka dan trend. Dengan kelangkapan yang sesuai selain akan menjadi daya tarik juga menambah peluang untuk mendaptkan keuntungan yang banyak.
Blogger
Disqus

No comments