Ciri-ciri yang Membedakan Antara Kenari Af dengan Kenari F1

Perbedaan Kenari AF dengan Kenari F1 – Ada beberapa istilah yang sering muncul di kalangan para pecinta burung kenari. Bagi sebagian orang awam atau orang yang baru terjun di dunia pemeliharaan atau ternak burung kenari, trentu istilah ini akan terasa asing. Seringkali orang tidak mengetahui perbedaan-perbedaan atara kenari lokal, AF, dan F1. Nah oleh sebab itu, pada artikel kali  ini akan dijelaskan perbedaan pada kenari yang sedang populer yaitu jenis kenari AF dan kenari F1. 

Ciri Ciri Kenari AF

Ciri-ciri yang Membedakan Antara Kenari Af dengan Kenari F1
kenari AF
   Selain jenis kenari F1 yang populer dan memiliki nilai jual tinggi, ada juga istilah kenari yang takkalah dihemari yaitu kenari AF. Jenis ini yang kini semakin populer di kalangan paea pecinta burung kenari. Hal ini disebabkan karena jenis kenari AF termasuk kenari yang cepat laku baik secara langsung di pasar atau toko-toko burung maupun lewat forum-forum online. Namun, perlu Anda catat bahwa burung kenari AF berbeda dengan kenari F1.
   Pemahamannya adalah bahwa  kenari F1 adalah hasil persilangan antara kenari lokal dengan kenari impor dalam hal ini kenari Yorkshire. Sedangkan kenari AF adalah persilangan dari kenari lokal dengan jenis kenari F1. Walaupun secara umum ciri ciri kenari AF memiliki postur tubuh yang tidak sebesar kenari F1, namun secara umum postur  tubuh kenari AF mendekati kenari F1. Dan kenari AF memiliki harga lebih tinggi dibanding kenari lokal. Hl ini disebabkan karena AF lebih dekat kekerabatannya dengan kenari impor. Harga kenari AF bakalan umur antara 1-3 bulan adalah berkisar  350 ribu hingga 500 ribu.
   Karena memiliki tubuh yang sedikit lebih kecil, maka umumnya kenari AF lebih gacor dibanding kenari lain dengan postur tubuhnya lebih besar. Menurut bebeapa informasi bahwa  ukuran tubuh kenari tidak menentukan apakah lebih gacor atau tidak. Akan tetapi kenari yang lebih kecil biasanya lebih licah, juga memiliki mental yang kuat sehingga sangat pas untuk lomba.
Secara sederderhana, kenari AF memiliki postur tubuh yang tidak terlalu besar. Namun jenis ini memiliki postur mirip dengan kenari impor. Dengan segala kelebihan dan kekurangan kenari AF, kenari AF ini memang banyak diminati.

Ciri ciri Kenari F1

Ciri-ciri yang Membedakan Antara Kenari Af dengan Kenari F1
kenari F1
   Istilah kenari F adalah berasal dari kata filial yang artinya keturunan. Jadi, istilah kenari F1 merujuk pada kenari keturunan pertama, selanjutnya F2 merujuk pada kenari keturunan ke dua, F3 merujuk pada kenari keturunan ke tiga, F4 merujuk pada kenari keturunan ke empat, dan seterusnya. Semakin tinnggi angka di belakang huruf F, maka jenis kenari tersebut kekerabatannya semakin mendekati dengan kenari impor.
   Selain dari itu, istilah kenari F juga tergantung pada jenis indukan yang menurunkan kenari tersebut. Sebagai contoh adalah kenari F1 Yorkshire, ini merupakan kenari hasil persilangan atau perkawinan antara kenari Yorkshire impor dengan kenari lokal. Selanjutnya kenari F2 Yorkshire adalah kenari hasil persilangan dari kenari F1 Yorkshire dengan kenari Yorkshire. Saat ini memang jenis kenari Yorkshire menjadi salah satu jenis kenari yang disukai dan paling populer di Indonesia. Persilangan antara jenis kenari lokal dengan impor sendiri dilakukan mempunyai tujuan agar menghasilkan anakan kenari yang berkualitas lebih baik dibanding indukannya.
   Istilah kenari F, seperti kenari F1, F2, F3, F4 dan seterusnya pada awalnya umum digunakan di daerah perkotaan. Namun, seiring perkembangan jaman, istilah-istilah tersebut mulai banyak dikenal dan digunakan oleh masyarakat hingga di daerah-daerah. Jadi, saat ini, istilah Kenari F1, Kenari F2, Kenari F3 sudah dikenal oleh masyarakat secara luas, khususnya para pencinta kenari, atau kenari mania.
Nah, inilah artikel tentang perbedaan antra kenari AF dengan Kenari F1. Semoga bisa bermanfaat demi menambah wawasan Anda tentang  perbedaan burung kenari yang populer di dunia kenari. Akhirnya, semoga artikel ini mengispirasi untuk kemajuan dunia kenari Indonesia.


Blogger
Disqus

No comments