Piala Raja Jogjakarta Even Lomba Burung Bergengsi
Artikel Burung, Piala Raja Yogyakarta Even lomba burung Bergengsi. Lomba burung berkicau yang akan diselenggarakan di Taman Candi
Prambanan, pada hari Minggu 6 September 2015. lomba burung tingkat nasional ini adalah even tahunan dan kolosal di
Indonesia. Even lomba burung ini melombakan enam kategori kelas. Dari enam kategori tersebut seluruhnya terdiri atas 60
sesi lomba. karena banyaknya sesi maka Panitia penyelenggara akan menggunakan tiga lapangan. Ini untuk efisiensi waktu, di mana setiap lapangan pada ajang Piala Raja Yogyakarta menggelar 20 sesi lomba.
Piala Raja Jogjakarta @omkicau.com |
Kelas selanjutnya adalah kelas utama dengan harga tiket Rp 500 ribu. Kelas ini hanya khusus untuk murai batu hasil penangkaran atau kelas ring. Dalam kelas ini untuk Juara
1 mendapat hadiah senilai Rp 6 juta, bonus Rp 1,5 juta, dan Mahkota Raja.
Even Piala Raja ini adalah Kelas Bintang PBI dengan harga tiket Rp 150.000,- untuk empat jenis burung ring atau hasil hasil penangkaran, kenari kalitan, cucak jenggot atau kapas tembak, juga dibuka kelas campuran / silangan impor.
Even burung terbesar dan berskala Nasional ini adalah hasil garapan PBI Cabang
Jogja dan PBI Cabang Bantul, bekerjasama dengan Dinas Pariwisata DIY dan tentunya dukungan dari Keraton Ngayogjokarto Hadiningrat.
Ada juga kelas Bintang PBI untuk jenis burung ring atau hasil tangkaran yaitu murai batu,cucakrowo, kacer, dan anis kembang. Dalam kelas ini hadiah Juara pertama
mendapat Rp 1,75 juta, bonus Rp 500.000, plus trofi.
Sistem yang digunakan dalam lomba burung berkicau Piala Raja Yogyakarta mulai dari peserta hingga penilaian adalah standar PBI, sehingga akurasi penilaian dan fair play pasti akan terjaga. Informasi even besar ini telah disosialisasikan melalui berbagai media, baik pamflet maupun media online. Dari beberapa kelas yang dilombakan tiket telah habis jauh hari sebelum even dimulai. Semua kicau mania tidak mau ketinggalan dalam even Piala Raja Yogyakarta even lomba burung bergengsi.